Share

Stories 13 Mei 2024

Ini Sederet Artis yang Mengidap Penyakit Lupus

Banyak pesohor yang berjuang melawan penyakit Lupus

Ilustrasi lupus/Istimewa

Context.id, JAKARTA - Belum lama ini, kita memperingati hari Lupus Sedunia yang jatuh tepat pada 10 Mei. Lupus merupakan penyakit autoimun yang menyerang sistem kekebalan tubuh manusia pada jaringan dan organ tubuh seseorang

Penyakit ini dapat menyerang persendian, kulit, ginjal, sel darah, otak, jantung, hingga paru-paru. Adapun gejalanya ditandai dengan kelelahan, kebingungan, sakit pada bagian kepala dan mulut, nyeri sendi, ruam, demam, pembengkakan kelenjar, pembekuan darah, dan lainnya. 

Penyakit ini juga dapat membuat pelemahan pada tulang, penyakit osteoporosis hingga mempengaruhi jantung yang dapat memicu risiko kardiovaskular pada tubuh akibat penyakit ini. 

Berbagai faktor dapat memicu penyakit lupus, mulai dari faktor genetik, faktor hormon, faktor lingkungan, dan faktor kebiasaan seperti merokok dan stres dapat meningkatkan risiko terjadinya penyakit ini. 

Penyakit ini menyerang manusia lintas usia, mulai dari kisaran usia antara 15 hingga 44 tahun dan sekitar 90% diidapwanita sementara 10% nya menyerang pria. 



Seperti penyakit pada umumnya, penyakit ini menyerang semua orang dengan berbagai latar belakang, tak terkecuali pesohor. 

Isyana Sarasvati adalah salah satu nama beken yang didiagnosis penyakit lupus jenis Systemic Lupus Erythematosus (SLE) pada April 2023 lalu. 

Melalui akun instagramnya, Isyana mengatakan dirinya kerap kali ke rumah sakit karena mengidap autoimun, termasuk SLE. 

"Story time!! Mungkin byk yg bertanya2 aku kenapa, kaya bolak balik RS mulu beberapa waktu ke belakang. Intinya nya akhir taun lalu aku terdiagnosis autoimun, salah satunya SLE. Nah skrg Ig flare. Begitu. Hehe. Sudah ditangani dengan sangat baik disini, feeling so so much better nowww," tulisnya

Sementara dari dunia hiburan luar negeri, ada nama Selena Gomez yang diketahui mengidap penyakit ini sejak 2014 silam. 

Sebelumnya, ia dihujat oleh netizen akibat perubahan berat badannya yang signifikan. Padahal itu merupakan salah satu dampak dari pengobatan penyakit yang dideritanya. 

Penyanyi papan atas Lady Gaga juga mengidap penyakit ini, yang dikatakannya berasal dari faktor keturunan. Lady Gaga telah mengidap penyakit ini sejak 2010. 

Hingga saat ini, sebanyak 5 juta orang menderita penyakit ini dan sekitar 1,5 juta di antaranya merupakan warga Amerika Serikat. 

Peningkatan pelayanan kesehatan pasien, peningkatan penelitian mengenai sebab dan pengobatannya, serta diagnosis dini dan pengobatannya menjadi fokus utama pada peringatan hari lupus sedunia tahun ini. 

Penulis: Diandra Zahra



Penulis : Context.id

Editor   : Wahyu Arifin

Stories 13 Mei 2024

Ini Sederet Artis yang Mengidap Penyakit Lupus

Banyak pesohor yang berjuang melawan penyakit Lupus

Ilustrasi lupus/Istimewa

Context.id, JAKARTA - Belum lama ini, kita memperingati hari Lupus Sedunia yang jatuh tepat pada 10 Mei. Lupus merupakan penyakit autoimun yang menyerang sistem kekebalan tubuh manusia pada jaringan dan organ tubuh seseorang

Penyakit ini dapat menyerang persendian, kulit, ginjal, sel darah, otak, jantung, hingga paru-paru. Adapun gejalanya ditandai dengan kelelahan, kebingungan, sakit pada bagian kepala dan mulut, nyeri sendi, ruam, demam, pembengkakan kelenjar, pembekuan darah, dan lainnya. 

Penyakit ini juga dapat membuat pelemahan pada tulang, penyakit osteoporosis hingga mempengaruhi jantung yang dapat memicu risiko kardiovaskular pada tubuh akibat penyakit ini. 

Berbagai faktor dapat memicu penyakit lupus, mulai dari faktor genetik, faktor hormon, faktor lingkungan, dan faktor kebiasaan seperti merokok dan stres dapat meningkatkan risiko terjadinya penyakit ini. 

Penyakit ini menyerang manusia lintas usia, mulai dari kisaran usia antara 15 hingga 44 tahun dan sekitar 90% diidapwanita sementara 10% nya menyerang pria. 



Seperti penyakit pada umumnya, penyakit ini menyerang semua orang dengan berbagai latar belakang, tak terkecuali pesohor. 

Isyana Sarasvati adalah salah satu nama beken yang didiagnosis penyakit lupus jenis Systemic Lupus Erythematosus (SLE) pada April 2023 lalu. 

Melalui akun instagramnya, Isyana mengatakan dirinya kerap kali ke rumah sakit karena mengidap autoimun, termasuk SLE. 

"Story time!! Mungkin byk yg bertanya2 aku kenapa, kaya bolak balik RS mulu beberapa waktu ke belakang. Intinya nya akhir taun lalu aku terdiagnosis autoimun, salah satunya SLE. Nah skrg Ig flare. Begitu. Hehe. Sudah ditangani dengan sangat baik disini, feeling so so much better nowww," tulisnya

Sementara dari dunia hiburan luar negeri, ada nama Selena Gomez yang diketahui mengidap penyakit ini sejak 2014 silam. 

Sebelumnya, ia dihujat oleh netizen akibat perubahan berat badannya yang signifikan. Padahal itu merupakan salah satu dampak dari pengobatan penyakit yang dideritanya. 

Penyanyi papan atas Lady Gaga juga mengidap penyakit ini, yang dikatakannya berasal dari faktor keturunan. Lady Gaga telah mengidap penyakit ini sejak 2010. 

Hingga saat ini, sebanyak 5 juta orang menderita penyakit ini dan sekitar 1,5 juta di antaranya merupakan warga Amerika Serikat. 

Peningkatan pelayanan kesehatan pasien, peningkatan penelitian mengenai sebab dan pengobatannya, serta diagnosis dini dan pengobatannya menjadi fokus utama pada peringatan hari lupus sedunia tahun ini. 

Penulis: Diandra Zahra



Penulis : Context.id

Editor   : Wahyu Arifin


RELATED ARTICLES

Apakah Asteroid yang Kaya Logam Mulia Ribuan Triliun Dolar Bisa Ditambang?

Sebuah wahana antariksa sedang dalam perjalanan menuju sebuah asteroid yang mungkin mengandung logam berharga senilai sekitar US 100 ribu kuadrili ...

Context.id . 22 November 2024

Sertifikasi Halal Perkuat Daya Saing Produk Dalam Negeri

Sertifikasi halal menjadi salah satu tameng bagi pengusaha makanan dan minuman dari serbuan produk asing.

Noviarizal Fernandez . 22 November 2024

Paus Fransiskus Bakal Kanonisasi Carlo Acutis, Santo Millenial Pertama

Paus Fransiskus akan mengkanonisasi Carlo Acutis pada 27 April 2025, menjadikannya santo millenial pertama dan simbol kesatuan iman dengan dunia d ...

Context.id . 22 November 2024

Benar-benar Komedi, Pisang Dilakban Bisa Dilelang hingga Rp98,8 Miliar

Karya seni konseptual pisang karya Maurizio Cattelan, \"Comedian,\" saat dilelang di rumah lelang Sotheby’s jatuh ke tangan seorang pengusaha kr ...

Context.id . 22 November 2024