Share

Home Stories

Stories 11 Juli 2024

Deretan Film Apik yang Diangkat dari Kisah Nyata

Film-film berkualitas yang diadopsi dari kisah nyata dan sayang untuk dilewatkan

Cover film drama GIE/IMDB

Context.id, JAKARTA- Film berjudul Vina Sebelum 7 Hari membuka kembali penyelidikan polisi atas peristiwa pembunuhan di Cirebon yang terjadi beberapa waktu silam.

Film yang diangkat dari kisah nyata itu masih menyisakan teka-teki siapa saja pelaku pembunuhan Vina dan Eki, pasangan yang tewas dibunuh di Cirebon, Jawa Barat. 

Selain karena kasusnya belum terungkap ditambah ada bumbu mistis, masyarakat pun penasaran dan berbondong-bondong menonton film ini. Dalam tempo tujuh hari setelah tayang perdana, film ini sudah ditonton oleh 5 juta penonton.

Sejatinya, selain film Vina, ada juga beberapa film karya sineas Indonesia yang terpinspirasi dari kisah nyata dan patut ditonton. Berikut beberapa film yang diangkat dari kisah nyata

Ipar Adalah Maut



Film ini merupakan salah satu dari banyaknya film yang diadaptasi dari kisah nyata orang Indonesia. Awal mula kisah ini diketahui publik, yaitu melalui unggahan video content creator TikTok Eliza Sifaa (@elizadifaa). Dia membagikan cerita tersebut pada tahun 2023 yang dibagi kedalam beberapa part.

3 Srikandi

Film ini diambil dari kisah tiga atlet panahan Indonesia, yakni Lilies Handayani, Nurfitriyana Saiman, serta Kusuma Wardhani saat Olimpiade Seoul 1088. 

Mereka berjuang dan berhasil memenangi medali perak, sekaligus menjadi pertama bagi Indonesia sepanjang keikutsertaan di ajang olahraga antarbangsa itu.

Gie

Patut diketahui, film ini diangkat dari sebuah buku bertajuk Catatan Seorang Demonstran karya Soe Hok Gie. Buku tersebut merupakan terbitan yang bersumber dari buku harian aktivis mahasiswa pada akhir Orde Lama tersebut.

Dalam film Gie, sang tokoh banyak menceritakan keresahannya mengenai jalannya pemerintahan yang ia anggap tidak becus. Baik pada masa Orde Lama maupun setelah terjadi peralihan kekuasaan ke Orde Baru.

Susi Susanti Love All

Siapa yang tidak mengenal Susi Susanti? Tokoh bulutangkis ini mempersembahkan beragam presitasi yang mengharumkan nama Indonesia di pentas internasional.

Adapun film tentang atlet ini menceritakan kehidupannya sejak kecil serta perjuangannya untuk menjadi atlet terbaik.

Susi yang berasal dari Tasikmalaya ini berlatih keras sehingga bisa masuk ke Pelatnas PBSI dan mewakili Indonesia dalam berbagai ajang bulu tangkis internasional.

Beberapa momen special ketika melakoni tugas mewakili Indonesia di ajang Olimpiade Barcelona 1992 dan kisah percintaan dengan sesame atlet, Alan Budikusuma pun tak luput diadaptasikan dalam film ini.



Penulis : Noviarizal Fernandez

Editor   : Wahyu Arifin

Stories 11 Juli 2024

Deretan Film Apik yang Diangkat dari Kisah Nyata

Film-film berkualitas yang diadopsi dari kisah nyata dan sayang untuk dilewatkan

Cover film drama GIE/IMDB

Context.id, JAKARTA- Film berjudul Vina Sebelum 7 Hari membuka kembali penyelidikan polisi atas peristiwa pembunuhan di Cirebon yang terjadi beberapa waktu silam.

Film yang diangkat dari kisah nyata itu masih menyisakan teka-teki siapa saja pelaku pembunuhan Vina dan Eki, pasangan yang tewas dibunuh di Cirebon, Jawa Barat. 

Selain karena kasusnya belum terungkap ditambah ada bumbu mistis, masyarakat pun penasaran dan berbondong-bondong menonton film ini. Dalam tempo tujuh hari setelah tayang perdana, film ini sudah ditonton oleh 5 juta penonton.

Sejatinya, selain film Vina, ada juga beberapa film karya sineas Indonesia yang terpinspirasi dari kisah nyata dan patut ditonton. Berikut beberapa film yang diangkat dari kisah nyata

Ipar Adalah Maut



Film ini merupakan salah satu dari banyaknya film yang diadaptasi dari kisah nyata orang Indonesia. Awal mula kisah ini diketahui publik, yaitu melalui unggahan video content creator TikTok Eliza Sifaa (@elizadifaa). Dia membagikan cerita tersebut pada tahun 2023 yang dibagi kedalam beberapa part.

3 Srikandi

Film ini diambil dari kisah tiga atlet panahan Indonesia, yakni Lilies Handayani, Nurfitriyana Saiman, serta Kusuma Wardhani saat Olimpiade Seoul 1088. 

Mereka berjuang dan berhasil memenangi medali perak, sekaligus menjadi pertama bagi Indonesia sepanjang keikutsertaan di ajang olahraga antarbangsa itu.

Gie

Patut diketahui, film ini diangkat dari sebuah buku bertajuk Catatan Seorang Demonstran karya Soe Hok Gie. Buku tersebut merupakan terbitan yang bersumber dari buku harian aktivis mahasiswa pada akhir Orde Lama tersebut.

Dalam film Gie, sang tokoh banyak menceritakan keresahannya mengenai jalannya pemerintahan yang ia anggap tidak becus. Baik pada masa Orde Lama maupun setelah terjadi peralihan kekuasaan ke Orde Baru.

Susi Susanti Love All

Siapa yang tidak mengenal Susi Susanti? Tokoh bulutangkis ini mempersembahkan beragam presitasi yang mengharumkan nama Indonesia di pentas internasional.

Adapun film tentang atlet ini menceritakan kehidupannya sejak kecil serta perjuangannya untuk menjadi atlet terbaik.

Susi yang berasal dari Tasikmalaya ini berlatih keras sehingga bisa masuk ke Pelatnas PBSI dan mewakili Indonesia dalam berbagai ajang bulu tangkis internasional.

Beberapa momen special ketika melakoni tugas mewakili Indonesia di ajang Olimpiade Barcelona 1992 dan kisah percintaan dengan sesame atlet, Alan Budikusuma pun tak luput diadaptasikan dalam film ini.



Penulis : Noviarizal Fernandez

Editor   : Wahyu Arifin


RELATED ARTICLES

Honda Main Roket, Bakal Jadi Raksasa Antariksa?

Honda, raksasa otomotif yang kita kenal dengan motor dan mobilnya, kini tiba-tiba membuat gebrakan di dunia antariksa

Noviarizal Fernandez . 24 July 2025

Liberia, Negara di Afrika yang Dipuji Trump

Liberia adalah satu-satunya negara Afrika yang tidak pernah dijajah selama perebutan benua oleh bangsa Eropa sekaligus republik tertua di Afrika

Noviarizal Fernandez . 23 July 2025

Microsoft Edge Makin Ngebut? Kata Microsoft Begitu!

Pembaruan ini bukan berarti situs web akan lebih cepat secara keseluruhan, melainkan antarmuka peramban yang terasa lebih responsif

Noviarizal Fernandez . 23 July 2025

Bye-bye Microsoft! Negara Bagian Jerman Ini Beralih Total ke Linux

Microsoft merupakan perusahaan AS. mereka ingin memastikan data sensitif pemerintah dan warga tetap berada di bawah yurisdiksi Jerman

Renita Sukma . 23 July 2025