Share

Stories 01 April 2024

Ragam Manfaat Timun Suri Bagi Tubuh

Mengonsumsi Timun Suri bisa memaksimalkan fungsi metabolisme tubuh saat sedang berpuasa

Panen timun suri/ Infopublik

Context.id, JAKARTA - Timun suri menjadi buah-buahan yang sering dikonsumsi saat Ramadan. Siapa sangka, selain enak buah ini juga memiliki manfaat bagi tubuh lho.

Buah ini sering dijadikan salah satu bahan untuk membuat es buah. Selain memiliki nutrisi yang baik bagi kesehatan, buah ini  juga memiliki antioksidan yang bagi untuk tubuh dan bisa memaksimalkan fungsi metabolisme tubuh saat sedang berpuasa.

Berikut deretan fakta manfaat timun suri bagi tubuh:

Mencegah dan mengatasi sembelit

Dalam satu hari, tubuh manusia membutuhkan serat sebanyak 20-30 gram. Timun suri memiliki kandungan serat yang cukup tinggi dan baik untuk mengatasi berbagai masalah pencernaan khususnya sembelit.



Kandungan serat yang ada di dalam timun suri akan memperlancar sistem pencernaan, dan membuat perut terasa kenyang lebih lama.

Mengurangi berbagai risiko penyakit

Timun suri memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Vitamin C ini yang diperkaya dengan antioksidan yang baik bagi tubuh. Antioksidan memiliki banyak manfaat yang baik untuk menangkal radikal bebas pada tubuh.

Konsumsi timun suri secara cukup akan membantu Anda dalam menangkal segala radikal bebas seperti paparan sinar matahari, rokok, dan lainnya.

Menjaga kesehatan tulang

Membahas mengenai kesehatan tulang tentunya tidak asing dengan vitamin D. Kandungan vitamin D memiliki berbagai khasiat untuk menjaga dan memelihara kesehatan tulang dengan baik.

Tidak hanya kandungan vitamin D saja, melainkan zat besi, nutrisi, dan fosfor juga dimiliki oleh timun suri yang memberikan perlindungan bagi kesehatan tulang.

Menurunkan risiko anemia

Anemia merupakan kondisi dimana manusia kekurangan darah didalam tubuh. Kandungan zat besi yang terdapat dalam timun suri, sangat membantu perkembangan darah yang baik bagi tubuh.

Timun suri tidak hanya diperkaya dengan kandungan zat besi saja, kandungan nutrisi, fosfor, antioksidan yang ada didalamnya sangat membantu mengoptimalkan sistem kerja pada tubuh.

Memenuhi cairan pada tubuh

Selama menjalani puasa 12 jam tubuh manusia mengalami kondisi penurunan akibat adanya kekurangan cairan pada tubuh. Untuk itu, dibutuhkan konsumsi air yang cukup saat sahur maupun berbuka.

Timun suri memiliki kandungan air yang cukup baik untuk mengisi sekaligus mempertahankan kualitas tubuh selama berpuasa.

Konsumsi timun suri dapat dilakukan secara rutin dan sesuai porsi supaya tubuh dapat terhidrasi dengan baik.
 



Penulis : Noviarizal Fernandez

Editor   : Wahyu Arifin

Stories 01 April 2024

Ragam Manfaat Timun Suri Bagi Tubuh

Mengonsumsi Timun Suri bisa memaksimalkan fungsi metabolisme tubuh saat sedang berpuasa

Panen timun suri/ Infopublik

Context.id, JAKARTA - Timun suri menjadi buah-buahan yang sering dikonsumsi saat Ramadan. Siapa sangka, selain enak buah ini juga memiliki manfaat bagi tubuh lho.

Buah ini sering dijadikan salah satu bahan untuk membuat es buah. Selain memiliki nutrisi yang baik bagi kesehatan, buah ini  juga memiliki antioksidan yang bagi untuk tubuh dan bisa memaksimalkan fungsi metabolisme tubuh saat sedang berpuasa.

Berikut deretan fakta manfaat timun suri bagi tubuh:

Mencegah dan mengatasi sembelit

Dalam satu hari, tubuh manusia membutuhkan serat sebanyak 20-30 gram. Timun suri memiliki kandungan serat yang cukup tinggi dan baik untuk mengatasi berbagai masalah pencernaan khususnya sembelit.



Kandungan serat yang ada di dalam timun suri akan memperlancar sistem pencernaan, dan membuat perut terasa kenyang lebih lama.

Mengurangi berbagai risiko penyakit

Timun suri memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Vitamin C ini yang diperkaya dengan antioksidan yang baik bagi tubuh. Antioksidan memiliki banyak manfaat yang baik untuk menangkal radikal bebas pada tubuh.

Konsumsi timun suri secara cukup akan membantu Anda dalam menangkal segala radikal bebas seperti paparan sinar matahari, rokok, dan lainnya.

Menjaga kesehatan tulang

Membahas mengenai kesehatan tulang tentunya tidak asing dengan vitamin D. Kandungan vitamin D memiliki berbagai khasiat untuk menjaga dan memelihara kesehatan tulang dengan baik.

Tidak hanya kandungan vitamin D saja, melainkan zat besi, nutrisi, dan fosfor juga dimiliki oleh timun suri yang memberikan perlindungan bagi kesehatan tulang.

Menurunkan risiko anemia

Anemia merupakan kondisi dimana manusia kekurangan darah didalam tubuh. Kandungan zat besi yang terdapat dalam timun suri, sangat membantu perkembangan darah yang baik bagi tubuh.

Timun suri tidak hanya diperkaya dengan kandungan zat besi saja, kandungan nutrisi, fosfor, antioksidan yang ada didalamnya sangat membantu mengoptimalkan sistem kerja pada tubuh.

Memenuhi cairan pada tubuh

Selama menjalani puasa 12 jam tubuh manusia mengalami kondisi penurunan akibat adanya kekurangan cairan pada tubuh. Untuk itu, dibutuhkan konsumsi air yang cukup saat sahur maupun berbuka.

Timun suri memiliki kandungan air yang cukup baik untuk mengisi sekaligus mempertahankan kualitas tubuh selama berpuasa.

Konsumsi timun suri dapat dilakukan secara rutin dan sesuai porsi supaya tubuh dapat terhidrasi dengan baik.
 



Penulis : Noviarizal Fernandez

Editor   : Wahyu Arifin


RELATED ARTICLES

Dampak Penerbangan Luar Angkasa terhadap Otak Astronaut

Penerbangan luar angkasa memberikan dampak signifikan pada otak astronaut, memicu perubahan struktural dan fungsional yang menarik, namun tidak me ...

Context.id . 27 November 2024

Apakah Minyak dari Biji-bijian Tidak Sehat Bagi Tubuh?

Selama beberapa tahun terakhir, ketakutan mengenai minyak dari biji-bijian yang tidak baik bagi tubuh dan bersifat inflamasi telah menyebar di int ...

Context.id . 26 November 2024

Ini Alasan yang Membuat Lithuania Diminati Perusahaan Tekfin Dunia

Lithuania menjadi salah satu pusat startup dan tekfin yang tumbuh paling cepat di Eropa, dengan sejumlah calon unicorn atau soonicorn.

Context.id . 26 November 2024

Harapan Wicked dan Gladiator II Alias Glicked Menjadi Barbeheimer Gagal

Dalam industri film, Barbenheimer adalah fenomena yang mungkin sulit untuk terulang kembali. Hal itu terbukti tidak terjadi fenomena Glicked

Context.id . 26 November 2024