Share

Stories 03 April 2024

Bukan Elon Musk, CEO LVMH Menjadi Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes

Forbes, media bisnis dan finansial asal Amerika Serikat kembali merilis daftar orang terkaya di dunia per April 2024.

Orang Terkaya - Jihan Aldiza

Context.id, JAKARTA - Forbes, media bisnis dan finansial asal Amerika Serikat kembali merilis daftar orang terkaya di dunia per April 2024.

Elon Musk yang sebelumnya menduduki posisi pertama orang terkaya sejagat sejak awal 2024 lalu puas berada di posisi ke 3 setelah dikalahkan oleh Bernard Arnault di posisi pertama dan Jeff Bezos pada posisi kedua.

Bernard Arnault, pemilik bisnis barang mewah Louis Vuitton, Christian Dior, dan merek mewah lainnya menjadi orang terkaya di dunia sejak bulan Februari berkat kinerja saham grup LVMH-nya yang luar biasa, kendati kekayaannya turun dari catatan sebelumnya.

Melansir Forbes, pria 75 tahun sekaligus CEO dan chairman grup perusahaan barang mewah LVMH kembali meraih catatan apik dalam mempertahankan predikat dirinya sebagai orang terkaya di dunia mengalahkan para pengusaha tersohor lainnya.

Adapun Musk dikalahkan oleh Bezos setelah saham Teslanya anjlok sebesar 13% pada bulan maret yang mencukur kekayaan bersihnya sebesar US$14 miliar, bahkan perusahaan Musk juga mencatatkan kinerja terburuk berdasarkan indeks S&P 500 pada kuartal pertama 2024.



Berikut adalah 10 orang terkaya di dunia menurut Forbes 1 April 2024:

Bernard Arnault

Pria 75 tahun asal Prancis ini kembali mempertahankan pengaruhnya sebagai orang terkaya di dunia berkat kinerja saham yang berjalan apik selama tahun 2024 ini. Arnault selaku CEO dan chairman grup perusahaan barang mewah LVMH memiliki total kekayaan bersih sebesar US$226,2 miliar.

Kinerja saham mumpuni di awal tahun yang ditargetkan akan naik 9% justru naik 10% melampaui perkiraan perusahaan. Resi deposito di Amerika Serikat juga dikabarkan naik 4,7%. 

Kendati demikian, kekayaan Arnault turun dari paruh waktu sebelumnya yang mencapai US$ 229,8 miliar menjadi US$226,2 miliar turun sebesar US$3 menurut perkiraan Forbes. Dia juga memegang 70 portofolio merek dagang yang terus mengerek kekayaannya.

Jeff Bezos

Pengusaha asal Amerika Serikat yang bekerja dalam industri ritel Amazon mencatatkan kenaikan kekayaan bersih dari bulan sebelumnya yang hanya US$195,5 miliar menjadi US$198,4 miliar.

Peningkatan kekayaan ini didukung oleh pergerakan saham mulai awal tahun yang berkembang cukup signifikan, yang awalnya US$ 151, 94 di awal tahun menjadi US$ 180, 97 atau naik 19%. 

Pria 60 tahun itu juga menggeser pendiri Tesla Elon Musk dari predikat orang terkaya nomor 2 didunia menurut Forbes setelah sahamnya bermasalah pada indeks kuartal pertama 2024, kendati demikian pertukaran posisi antara Bezos dan Musk sangat lazim ditemui dalam beberapa waktu terakhir.

Elon Musk

Mantan orang terkaya di dunia Elon Musk harus puas berada di posisi ketiga orang terkaya di dunia menurut Forbes setelah sahamnya anjlok 29% pada kuartal pertama 2024 dan kembali turun 13% pada bulan maret karena lesunya permintaan mobil listrik dunia.

Konsensus yang ada menyatakan jika pendapatan Tesla 2024 akan jauh di bawah tahun 2023 yang akan turun sekitar 8% dari pendapatan sebelumnya, tak hanya itu saham Tesla juga turun 0,3%.

Wall Street juga memprediksi jika saham Q2 Tesla turun hampir 25% dan pengiriman unit yang lebih rendah dibandingkan tahun 2023.

Anjloknya saham Tesla mencukur US$14 miliar kekayaan bersihnya dari US$209,7 miliar menjadi US$195,3 miliar. Turunnya saham Tesla Musk sebesar 13% akibat adanya pembatalan kerja sama dengan Pemerintah Delaware sebesar US$ 51 miliar yang memangkas kekayaannya.

Mark Zuckerberg

Pendiri platform media sosial Meta besutan Mark Zuckerberg menyandang posisi ke 4 sebagai orang terkaya di dunia menurut Forbes. Dia memiliki kekayaan bersih sebesar US$ 170,3 miliar turun sebesar US$2 miliar karena adanya penurunan saham Meta.

Tak hanya itu, pria 39 tahun ini juga kembali menyandang 10 orang terkaya musim panas tahun 2023 setelah terdepak pada laporan kekayaan musim panas 2022 silam.

Larry Ellison

Pria 79 tahun pendiri perusahaan perangkat lunak Oracle ini berada pada posisi ke 5 sebagai orang terkaya di dunia. Kekayaannya meningkat hampir US$16 miliar setelah adanya lonjakan saham perangkat lunaknya sebesar 10%.

Kekayaan Ellison sebelumnya berjumlah US$ 139,4 miliar dan meningkat 16% atau hampir US$16 miliar menjadi US$155,2 miliar dalam kurun waktu 1 bulan ini.

Warren Buffet

Investor sukses usia 93 tahun ini memiliki kekayaan bersih sekitar US$138,6 miliar naik dari laporan sebelumnya yang hanya mencatatkan US$134,6 miliar.

Bill Gates

Pengusaha komputer dan perangkat lunak ini memiliki kekayaan bersih sebesar US$131,3 miliar naik US$4 miliar dari periode bulan maret.

Larry Page 

Pendiri mesin pencari Google ini berada pada urutan ke 8 sebagai orang terkaya di dunia dengan kekayaan mencapai US$126 miliar meningkat US$11 miliar dari periode bulan maret 2024.

Steve Ballmer 

Rekan Bill Gates yang menguasai Microsoft hingga 2014 dan Clippers ini mencatatkan kekayaan bersih sebesar US$124,5 miliar meningkat US$3 miliar. Ballmer dan istrinya juga termasuk kedalam 25 orang paling dermawan di Amerika Serikat.

Sergey Brin

Pendiri mesin pencari Google dan merupakan pemegang saham pengendali Google bersama dengan Page. Kekayaan bersihnya mencapai US$121,1 mendepak pengusaha asal India Mukesh Ambani setelah saham Google naik 10% pada bulan lalu.

Penulis: Candra Soemirat



Penulis : Context.id

Editor   : Wahyu Arifin

Stories 03 April 2024

Bukan Elon Musk, CEO LVMH Menjadi Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes

Forbes, media bisnis dan finansial asal Amerika Serikat kembali merilis daftar orang terkaya di dunia per April 2024.

Orang Terkaya - Jihan Aldiza

Context.id, JAKARTA - Forbes, media bisnis dan finansial asal Amerika Serikat kembali merilis daftar orang terkaya di dunia per April 2024.

Elon Musk yang sebelumnya menduduki posisi pertama orang terkaya sejagat sejak awal 2024 lalu puas berada di posisi ke 3 setelah dikalahkan oleh Bernard Arnault di posisi pertama dan Jeff Bezos pada posisi kedua.

Bernard Arnault, pemilik bisnis barang mewah Louis Vuitton, Christian Dior, dan merek mewah lainnya menjadi orang terkaya di dunia sejak bulan Februari berkat kinerja saham grup LVMH-nya yang luar biasa, kendati kekayaannya turun dari catatan sebelumnya.

Melansir Forbes, pria 75 tahun sekaligus CEO dan chairman grup perusahaan barang mewah LVMH kembali meraih catatan apik dalam mempertahankan predikat dirinya sebagai orang terkaya di dunia mengalahkan para pengusaha tersohor lainnya.

Adapun Musk dikalahkan oleh Bezos setelah saham Teslanya anjlok sebesar 13% pada bulan maret yang mencukur kekayaan bersihnya sebesar US$14 miliar, bahkan perusahaan Musk juga mencatatkan kinerja terburuk berdasarkan indeks S&P 500 pada kuartal pertama 2024.



Berikut adalah 10 orang terkaya di dunia menurut Forbes 1 April 2024:

Bernard Arnault

Pria 75 tahun asal Prancis ini kembali mempertahankan pengaruhnya sebagai orang terkaya di dunia berkat kinerja saham yang berjalan apik selama tahun 2024 ini. Arnault selaku CEO dan chairman grup perusahaan barang mewah LVMH memiliki total kekayaan bersih sebesar US$226,2 miliar.

Kinerja saham mumpuni di awal tahun yang ditargetkan akan naik 9% justru naik 10% melampaui perkiraan perusahaan. Resi deposito di Amerika Serikat juga dikabarkan naik 4,7%. 

Kendati demikian, kekayaan Arnault turun dari paruh waktu sebelumnya yang mencapai US$ 229,8 miliar menjadi US$226,2 miliar turun sebesar US$3 menurut perkiraan Forbes. Dia juga memegang 70 portofolio merek dagang yang terus mengerek kekayaannya.

Jeff Bezos

Pengusaha asal Amerika Serikat yang bekerja dalam industri ritel Amazon mencatatkan kenaikan kekayaan bersih dari bulan sebelumnya yang hanya US$195,5 miliar menjadi US$198,4 miliar.

Peningkatan kekayaan ini didukung oleh pergerakan saham mulai awal tahun yang berkembang cukup signifikan, yang awalnya US$ 151, 94 di awal tahun menjadi US$ 180, 97 atau naik 19%. 

Pria 60 tahun itu juga menggeser pendiri Tesla Elon Musk dari predikat orang terkaya nomor 2 didunia menurut Forbes setelah sahamnya bermasalah pada indeks kuartal pertama 2024, kendati demikian pertukaran posisi antara Bezos dan Musk sangat lazim ditemui dalam beberapa waktu terakhir.

Elon Musk

Mantan orang terkaya di dunia Elon Musk harus puas berada di posisi ketiga orang terkaya di dunia menurut Forbes setelah sahamnya anjlok 29% pada kuartal pertama 2024 dan kembali turun 13% pada bulan maret karena lesunya permintaan mobil listrik dunia.

Konsensus yang ada menyatakan jika pendapatan Tesla 2024 akan jauh di bawah tahun 2023 yang akan turun sekitar 8% dari pendapatan sebelumnya, tak hanya itu saham Tesla juga turun 0,3%.

Wall Street juga memprediksi jika saham Q2 Tesla turun hampir 25% dan pengiriman unit yang lebih rendah dibandingkan tahun 2023.

Anjloknya saham Tesla mencukur US$14 miliar kekayaan bersihnya dari US$209,7 miliar menjadi US$195,3 miliar. Turunnya saham Tesla Musk sebesar 13% akibat adanya pembatalan kerja sama dengan Pemerintah Delaware sebesar US$ 51 miliar yang memangkas kekayaannya.

Mark Zuckerberg

Pendiri platform media sosial Meta besutan Mark Zuckerberg menyandang posisi ke 4 sebagai orang terkaya di dunia menurut Forbes. Dia memiliki kekayaan bersih sebesar US$ 170,3 miliar turun sebesar US$2 miliar karena adanya penurunan saham Meta.

Tak hanya itu, pria 39 tahun ini juga kembali menyandang 10 orang terkaya musim panas tahun 2023 setelah terdepak pada laporan kekayaan musim panas 2022 silam.

Larry Ellison

Pria 79 tahun pendiri perusahaan perangkat lunak Oracle ini berada pada posisi ke 5 sebagai orang terkaya di dunia. Kekayaannya meningkat hampir US$16 miliar setelah adanya lonjakan saham perangkat lunaknya sebesar 10%.

Kekayaan Ellison sebelumnya berjumlah US$ 139,4 miliar dan meningkat 16% atau hampir US$16 miliar menjadi US$155,2 miliar dalam kurun waktu 1 bulan ini.

Warren Buffet

Investor sukses usia 93 tahun ini memiliki kekayaan bersih sekitar US$138,6 miliar naik dari laporan sebelumnya yang hanya mencatatkan US$134,6 miliar.

Bill Gates

Pengusaha komputer dan perangkat lunak ini memiliki kekayaan bersih sebesar US$131,3 miliar naik US$4 miliar dari periode bulan maret.

Larry Page 

Pendiri mesin pencari Google ini berada pada urutan ke 8 sebagai orang terkaya di dunia dengan kekayaan mencapai US$126 miliar meningkat US$11 miliar dari periode bulan maret 2024.

Steve Ballmer 

Rekan Bill Gates yang menguasai Microsoft hingga 2014 dan Clippers ini mencatatkan kekayaan bersih sebesar US$124,5 miliar meningkat US$3 miliar. Ballmer dan istrinya juga termasuk kedalam 25 orang paling dermawan di Amerika Serikat.

Sergey Brin

Pendiri mesin pencari Google dan merupakan pemegang saham pengendali Google bersama dengan Page. Kekayaan bersihnya mencapai US$121,1 mendepak pengusaha asal India Mukesh Ambani setelah saham Google naik 10% pada bulan lalu.

Penulis: Candra Soemirat



Penulis : Context.id

Editor   : Wahyu Arifin


RELATED ARTICLES

Dampak Penerbangan Luar Angkasa terhadap Otak Astronaut

Penerbangan luar angkasa memberikan dampak signifikan pada otak astronaut, memicu perubahan struktural dan fungsional yang menarik, namun tidak me ...

Context.id . 27 November 2024

Apakah Minyak dari Biji-bijian Tidak Sehat Bagi Tubuh?

Selama beberapa tahun terakhir, ketakutan mengenai minyak dari biji-bijian yang tidak baik bagi tubuh dan bersifat inflamasi telah menyebar di int ...

Context.id . 26 November 2024

Ini Alasan yang Membuat Lithuania Diminati Perusahaan Tekfin Dunia

Lithuania menjadi salah satu pusat startup dan tekfin yang tumbuh paling cepat di Eropa, dengan sejumlah calon unicorn atau soonicorn.

Context.id . 26 November 2024

Harapan Wicked dan Gladiator II Alias Glicked Menjadi Barbeheimer Gagal

Dalam industri film, Barbenheimer adalah fenomena yang mungkin sulit untuk terulang kembali. Hal itu terbukti tidak terjadi fenomena Glicked

Context.id . 26 November 2024