Stories - 25 September 2023

Minat Tinggi Warga Ikut Uji Coba Kereta Cepat

Tiket untuk ikut uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh sudah ludes. Padahal, tiket gratis untuk uji coba tahap dua baru dibuka kemarin, Minggu (24/9/2023)


Rangkaian Electric Multiple Unit (EMU) Kereta Cepat Jakarta-Bandung saat berada di Stasiun Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Rabu (13/9/2023). Bisnis/Rachman

Context.id, JAKARTA - Uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) atau kereta cepat Whoosh kembali dibuka. Uji coba gratis yang akan berlangsung pada 25-30 September ini menyedot perhatian publik sekaligus minat untuk ikut mencobanya.

Buktinya, tiket gratis untuk uji coba tahap dua ini sudah ludes. Hal itu terlihat dari pengumuman yang dipasang KCJB.  

"Kuota uji coba periode 14-30 September 2023 telah terisi 100 persen. Terimakasih atas antusiasme Sobat terhadap kereta api cepat!" tulis laman resmi pendaftaran kereta cepat, ayonaik.kcic.co.id, Senin (25/9/2023).

Sebelumnya, PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) juga telah menjalankan uji coba publik Kereta Api (KA) Cepat Jakarta-Bandung tahap pertama.

Pada uji coba tahap pertama, kuota sebanyak 500 tempat duduk setiap perjalanan berhasil habis terpesan.

Tingginya animo publik untuk mendapatkan tiket uji coba memang tidak main-main. Sejumlah warganet mengeluhkan sulitnya mengakses website pendaftaran uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung tahap dua sejak dibuka pada Minggu (24/9/2023).

Memang, pendaftaran hanya bisa dilakukan di website kereta api cepat. Karena saking banyaknya yang mengakses, laman itu pun akhirnya error.

Menanggapi hal ini, melalui akun X resmi @KeretaCepatID, pihak KCIC menjelaskan bahwa aktivitas website ayonaik.kcic.co.id sedang tinggi sehingga beberapa pengguna sulit mengakses.

“Hai, Sob! Mohon ditunggu yaa, aktivitas website saat ini sedang tinggi,” tulisnya.

Uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung akan menempuh rute Stasiun Halim - Stasiun Tegalluar (PP) setiap pukul 09.00 dan 14.00 WIB. Kereta berhenti di empat stasiun pemberhentian, yakni Halim, Karawang, Padalarang, dan Tegalalur.

Bagi calon penumpang yang ingin menuju Stasiun KCJB Halim dapat melalui akses jalan DI Panjaitan yang telah dibuka untuk umum.

Sementara untuk masyarakat yang berada di area Bandung, KCIC bekerja sama dengan Damri dan Mall Summarecon menyediakan armada shuttle bagi masyarakat.

Adapun titik keberangkatan adalah Pul Damri Soekarno Hatta Bandung dan kawasan Mall Summarecon.

Selain menggunakan shuttle, untuk kendaraan yang akan menuju Stasiun Tegalluar juga dapat melalui exit tol KM 149 arah Cileunyi yang beroperasi mulai pukul 07.00 s.d 17.00 WIB.

Proyek yang diklaim sebagai kereta cepat pertama di Asean ini bisa dibilang sangat fenomenal dan menjadi salah satu terobosan di bidang transportasi publik.

Diharapkan, kereta modern ini menjadi ikon sekaligus momentum Indonesia melakukan modernisasi transportasi massal.


Penulis : Noviarizal Fernandez

Editor   : Wahyu Arifin

MORE  STORIES

Pengguna Mobil Apa yang Paling Pintar di Jalanan?

Pernah kesal dengan perilaku berkendara sebagian pengemudi mobil dengan brand tertentu? Ini riset yang mengkorelasikan brand mobil yang dikendarai ...

Fahri N. Muharom | 07-09-2024

Bagaimana Sepak Bola Tunanetra Dimainkan?

Atlet sepak bola tunanetra sangat hebat dalam menggunakan kesadaran ruang dan mampu memadukan kecepatan serta teknik bermain

Context.id | 06-09-2024

Nyetir Lebih dari Dua Jam Bisa Bikin Makin Bodoh?

Sebuah studi di Inggris menemukan bahwa mengemudi lebih dari dua jam sehari bisa menurunkan daya otak seseorang.

Naufal Jauhar Nazhif | 06-09-2024

Saat Hewan Ditugaskan Menjadi James Bond

Penggunaan hewan dalam kegiatan militer telah berlangsung selama bertahun-tahun baik itu untuk kegiatan mata-mata atau untuk penyerangan.

Context.id | 05-09-2024