Share

Stories 27 April 2022

Fakta Menarik Terusan Suez, Pembelah Asia-Eropa

Terusan Suez, penghubung peradaban timur dan barat yang berada di perairan Mesir ini sudah tepat berusia 163 tahun, per Senin (25/4/2022).

Matahari terbit di luar pelayaran komersial di pintu masuk Terusan Suez di Suez, Mesir. - Bloomberg -

Context.id, JAKARTA - Terusan Suez, penghubung peradaban timur dan barat yang berada di perairan Mesir ini sudah tepat berusia 163 tahun, per Senin (25/4/2022).

Pada dasarnya, Terusan Suez merupakan sebuah daratan yang bisa ditembus kapal. Berada di sebelah barat Semenanjung Sinai dengan panjang 163 km, dan menghubungkan Laut Tengah - Laut Merah.

Sebelum terusan ini dibangun, kapal-kapal pengangkut barang yang berlayar dari Eropa ke Asia ataupun sebaliknya, harus mengitari Afrika agar dapat mencapai lokasi tujuannya. Jika tidak mau melakukan hal tersebut, pelayar dapat mengganti kapal dan membawa barang-barangnya lewat darat.

Dilansir dari History dan Tempo, berikut fakta mengenai Terusan Suez!


Ada Sejak Zaman Mesir Kuno

Walaupun secara historis tercatat bahwa Terusan Suez mulai dibangun pada 1859, dilansir dari History, Mesir dipercaya telah membangun kanal awal pada masa pemerintahan Firaun Senusret III.

Namun sayangnya, pembangunan berakhir pada pemerintahan Raja Darius I dari Persia. Kanal inipun dipercaya telah dilewati oleh banyak tokoh sejarah, termasuk Cleopatra.


Awalnya Dibangun dengan Kekerasan

Membangun Terusan Suez yang sangat besar ini tentunya membutuhkan tenaga kerja yang juga besar-besaran. Pada saat itu, dipercaya pemerintah Mesir memaksa masyarakat miskin untuk bekerja membangun megaproyek ini dengan bayaran sedikit dan dengan kekerasan.

Mulai tahun 1861, pembangunan dimulai dengan puluhan ribu petani menggunakan cangkul dan sekop untuk menggali bagian awal dengan tangan.

Beruntung, dua tahun setelahnya, penguasa Mesir yang baru, Ismail Pasha melarang penggunaan kerja paksa.


Patung Liberty di AS Awalnya Dibangun untuk Terusan Suez

Pada 1969, saat Terusan Suez hampir selesai, pematung dari Prancis, Frédéric-Auguste Bartholdi berusaha untuk meyakinkan pelopor pembangunan Ferdinand de Lesseps dan pemerintah Mesir untuk membuat patung di pintu masuk terusan tersebut.

Bartholdi membayangkan patung seorang wanita setinggi 90 kaki yang mengenakan jubah petani Mesir dan memegang obor besar (yang akan berfungsi sebagai mercusuar).

Sayangnya, ide tersebut tidak terwujud di Mesir dan terwujud di Pelabuhan New York, yang sekarang dikenal sebagai Patung Liberty.


Terusan Suez Pernah Macet

Pada Maret 2021, Terusan Suez mengalami kemacetan parah selama seminggu karena tersangkutnya kapal raksasa Ever Given.

Akibatnya, terdapat 370 kapal kontainer, termasuk 25 tanker migas yang terhambat. Hal ini mengakibatkan keterlambatan pengiriman barang internasional dan naiknya harga minyak dunia.



Penulis : Crysania Suhartanto

Editor   : Putri Dewi

Stories 27 April 2022

Fakta Menarik Terusan Suez, Pembelah Asia-Eropa

Terusan Suez, penghubung peradaban timur dan barat yang berada di perairan Mesir ini sudah tepat berusia 163 tahun, per Senin (25/4/2022).

Matahari terbit di luar pelayaran komersial di pintu masuk Terusan Suez di Suez, Mesir. - Bloomberg -

Context.id, JAKARTA - Terusan Suez, penghubung peradaban timur dan barat yang berada di perairan Mesir ini sudah tepat berusia 163 tahun, per Senin (25/4/2022).

Pada dasarnya, Terusan Suez merupakan sebuah daratan yang bisa ditembus kapal. Berada di sebelah barat Semenanjung Sinai dengan panjang 163 km, dan menghubungkan Laut Tengah - Laut Merah.

Sebelum terusan ini dibangun, kapal-kapal pengangkut barang yang berlayar dari Eropa ke Asia ataupun sebaliknya, harus mengitari Afrika agar dapat mencapai lokasi tujuannya. Jika tidak mau melakukan hal tersebut, pelayar dapat mengganti kapal dan membawa barang-barangnya lewat darat.

Dilansir dari History dan Tempo, berikut fakta mengenai Terusan Suez!


Ada Sejak Zaman Mesir Kuno

Walaupun secara historis tercatat bahwa Terusan Suez mulai dibangun pada 1859, dilansir dari History, Mesir dipercaya telah membangun kanal awal pada masa pemerintahan Firaun Senusret III.

Namun sayangnya, pembangunan berakhir pada pemerintahan Raja Darius I dari Persia. Kanal inipun dipercaya telah dilewati oleh banyak tokoh sejarah, termasuk Cleopatra.


Awalnya Dibangun dengan Kekerasan

Membangun Terusan Suez yang sangat besar ini tentunya membutuhkan tenaga kerja yang juga besar-besaran. Pada saat itu, dipercaya pemerintah Mesir memaksa masyarakat miskin untuk bekerja membangun megaproyek ini dengan bayaran sedikit dan dengan kekerasan.

Mulai tahun 1861, pembangunan dimulai dengan puluhan ribu petani menggunakan cangkul dan sekop untuk menggali bagian awal dengan tangan.

Beruntung, dua tahun setelahnya, penguasa Mesir yang baru, Ismail Pasha melarang penggunaan kerja paksa.


Patung Liberty di AS Awalnya Dibangun untuk Terusan Suez

Pada 1969, saat Terusan Suez hampir selesai, pematung dari Prancis, Frédéric-Auguste Bartholdi berusaha untuk meyakinkan pelopor pembangunan Ferdinand de Lesseps dan pemerintah Mesir untuk membuat patung di pintu masuk terusan tersebut.

Bartholdi membayangkan patung seorang wanita setinggi 90 kaki yang mengenakan jubah petani Mesir dan memegang obor besar (yang akan berfungsi sebagai mercusuar).

Sayangnya, ide tersebut tidak terwujud di Mesir dan terwujud di Pelabuhan New York, yang sekarang dikenal sebagai Patung Liberty.


Terusan Suez Pernah Macet

Pada Maret 2021, Terusan Suez mengalami kemacetan parah selama seminggu karena tersangkutnya kapal raksasa Ever Given.

Akibatnya, terdapat 370 kapal kontainer, termasuk 25 tanker migas yang terhambat. Hal ini mengakibatkan keterlambatan pengiriman barang internasional dan naiknya harga minyak dunia.



Penulis : Crysania Suhartanto

Editor   : Putri Dewi


RELATED ARTICLES

Neurokonomi, Ilmu Saraf yang Mempelajari Respon Otak Saat Berbelanja

Dorongan berbelanja yang impulsif dipengaruhi oleh saraf-saraf yang bertemu dalam sirkuit otak, ada ilmu yang mempelajari hal ini

Context.id . 17 December 2024

Ini Pola Makan Orang yang Usianya Mencapai 100 Tahun

Selain genetika dan faktor lingkungan, gaya hidup seperti pola makan juga sangat mempengaruhi usia

Context.id . 16 December 2024

Inggris Digugat Gegara Batasi Pergerakan Warga Negara Uni Eropa

Selepas keluar dari Uni Eropa, Inggris membatasi pergerakan dan kebebasan warga negara Uni Eropa untuk tinggal maupun bekerja di negaranya

Context.id . 16 December 2024

Mengapa Semakin Banyak Perusahaan Ingin Menjadikan Bitcoin sebagai Aset?

Reputasi bitcoin sebagai lindung nilai terhadap inflasi dan krisis ekonomi di tengah ketidakpastian global membuat beberapa perusahaan mulai melir ...

Context.id . 16 December 2024